Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDA Space Teens

Cacat bukanlah sesuatu alasan

Dedy Yanuar's picture

aku terlahir tidak cacat (cuma cadel=ngomongnya kurang bener). kakiku berfungsi dengan baik. sampai aku duduk di kelas 2 SMP, kakiku mulai sakit dan susah untuk berjalan, hingga aku gak lulus SMA karena sudah sulit berjalan. dan kini aku memakai kursi roda atau kursi beroda. umurku pada tahun ini baru berumur 21 tahun. aku keturunan cina yang lahir di Jakarta. sekarang aku tinggal di kota Tangerang. aku orang Kristen, aliran Pentakosta. tidak bisa bahasa Inggris. aku anak kedua dari 3 bersaudara. kulitku putih sehingga banyak cewek yang iri sama aku. setiap mereka iri aku bilang "ya udah, kita tukeran kulit dan penyakit" hahahaha

menurutku:

orang cacat tidak ada alasan untuk minta2 di tengah jalan....

orang cacat tidak ada alasan untuk tidak menjadi salah satu anggota pengurus gereja....

cacat bukanlah aib dalam keluarga....

orang cacat bukanlah untuk dikasihani, tapi dikasihi....

orang cacat pasti punya kelebihan (sebab aku nggak percaya bahwa Tuhan Yesus jahat)....

orang cacat bukanlah orang yang hina....

janganlah menghina orang cacat (sebab orang cacat juga dapat disayang oleh Tuhan Yesus)....

orang cacat juga punya cita2....

tidak ada seorangpun yang sempurna kecuali Yesus....

orang cacat juga dipilih Tuhan untuk memuliakan-Nya....

 

 

Tuhan Yesus selalu baik dalam hidupku, dan hidupmu. amin

Setuju

Irwan's picture

DI dunia ini semua orang bertujuan untuk memuliakan TUHAN

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

cacat hati

amelia's picture

Ko Dedy, ak punya adik, orang bilang dia cacat. Adikku lahir hanya dikaruniai satu telinga. Mungkin ketika di kandungan telinganya tidak tumbuh dengan sempurna.

Dia tumbuh dengan normal kecuali satu, dia tetap punya satu telinga. Ketika hujan turun dan guntur menggelegar, adikku hanya menutup telinga kirinya.

Masa tersulit baginya dan bagi keluarga kami adalah ketika dia menginjak usia sekolah dan harus menghadapi orang lain yang "normal". Kadang adikku pulang menangis karena ada teman yang selalu memandangnya dengan pandangan mata "aneh" sambil berbisik. Kami pun tahu gunjingan teman, kerabat dan tetangga tentang adikku.

Tidak, bukan adikku yang cacat, tapi mereka yang cacat. Mereka tidak cacat fisik, tapi mereka cacat hati.

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

pandangan aneh dari orang disekitar

Dedy Yanuar's picture

aku tahu rasanya dipandang aneh sama orang yang ada disekitarku. rasanya lebih gak enak daripada minum obat cina (obat yang harus digodok itu loh).

kenapa mereka memandang aneh kepadaku? mungkin mereka ingin tahu kenapa aku bisa jadi seperti ini.

o iya, adikmu umur berapa?

trus, aku mau tanya, apakah adikmu punya seseorang yang selalu mendukungnya (dan menghiburnya)?

hal yang pasti penting adalah keluargamu dapat menerima adikmu apa adanya.

ada satu hal yang mungkin menjadi pertanyaan adikmu, yaitu mengapa aku dilahirkan tidak sempurna?

26 Ingat saja, saudara-saudara, bagaimana keadaan kamu, ketika kamu dipanggil: menurut ukuran manusia tidak banyak orang yang bijak, tidak banyak orang yang berpengaruh, tidak banyak orang yang terpandang.
27 Tetapi apa yang bodoh bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan orang-orang yang berhikmat, dan apa yang lemah bagi dunia, dipilih Allah untuk memalukan apa yang kuat,
28 dan apa yang tidak terpandang dan yang hina bagi dunia, dipilih Allah, bahkan apa yang tidak berarti, dipilih Allah untuk meniadakan apa yang berarti,
29 supaya jangan ada seorang manusiapun yang memegahkan diri di hadapan Allah. (1 Korintus 1:26-29)

kita pasti tahu, kita hidup didunia ini untuk memuliakan Allah. begitupun adikmu diciptakan Allah untuk memuliakan nama-NYA.

Tuhan mengenal kita semua, bahkan Tuhan Yesus mengenal kita lebih baik daripada kita mengenal diri sendiri.

Tuhan Yesus pasti mempunyai rencana yang INDAH bagi kita semua. amin 

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

we love her

amelia's picture

santai aj koh, keluargaku dan ak semua sayang dia. Tidak ad yang memberinya perlakuan istimewa. Kalau dia nakal ya dimarahi, kalau dia naik kelas ya dibelikan buku komik.  Sebagai saudara kami sering bertengkar, trs ngambek2an gitu. Tapi hbs itu juga biasa lagi..

Ga ada yang istimewa, ga ad yg aneh.

kalau mama goreng telur semua dapat separuh2, ga ad yg dapat lebih banyak..Kalau kami nakal, mama akan memarahi kami semua..

Tuhan emang maha adil, walau adikku itu ga punya telinga, tapi dia yang otaknya paling encer. Rasanya ngiri deh, pengen punya otak kayak gitu :p 

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

oh gitu

Dedy Yanuar's picture

oh gitu, ya udah. Tuhan memang Maha Adil.

Terima kasih Tuhan atas segala rencanaku untuk kami anak2-MU. amin

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Kisah Tragis

ari_thok's picture

2 hari yang lalu sempat lihat berita kriminal televisi yang tersangkanya adalah seorang cacat. Dia membunuh seorang anak kecil (adiknya kalau nggak salah). Tersangka ini sejak kecil dikucilkan oleh keluarganya karena cacat, ditempatkan di rumah / kamar tersendiri. Setiap hari dia mendapat cemoohan dan ejekan dari orang-orang sekitar dan dicap sebagai pemuda yang tidak berguna. Anak-anak kecil di lingkungannya pun sering meledeki dia bahkan pernah melempari dia dengan batu.

Entah apa yang menjadi alasan kedua orang tua nya sehingga taburan mereka di masa lalu yang mengucilkan anak kandungnya sendiri ini, harus dibayar mahal. Sakit hati dari tersangka sejak kecil sudah tidak tertahan lagi. Beberapa waktu sebelumnya ibunya kena aniaya anak ini di tangannya, tapi terakhir kali, anak kecil dibunuhnya. Tragis.

Anak-anak cacat adalah manusia ciptaan Tuhan. Saya tidak setuju mereka dikasihani karena kekurangan mereka. Kasihi mereka sebagai sesama manusia seperti kita mengasihi diri kita sendiri. Mereka sama seperti kita, mereka tidak salah dengan keadaan tubuh mereka, mereka tidak memilih untuk dilahirkan seperti itu. Kalau ada yang malu punya teman cacat atau memiliki anak yang cacat, kayaknya harus belajar jadi manusia lagi deh.

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

orang yang ditindas

Dedy Yanuar's picture

orang yang ditindas biasanya adalah orang cacat. bukan cacat jasmani saja, tapi orang yang cacat dalam keuangan, teman, dan sebagainya. sering kali ketika marah tidak dapat menguasai tubuhnya sama sekali, dan salah satu akibatnya adalah membunuh orang yang dibencinya. kalau orang tertindas itu takut sama orang yang dibencinya maka sering kali orang tertindas itu bunuh diri.

di tv-tv sudah sering kita lihat anak kecil bunuh diri karena hal sepele. tidak hanya anak kecil banyak remaja cowok yang bunuh diri karena tidak dibelikan motor oleh ortunya. sebab cowok itu selalu dihina teman2nya karena tidak punya motor.

jadi, kalau kita punya pergaulan sama orang yang baik2, maka hal itu sangat sulit sekali terjadi hal seperti diatas.

sakit jasmani banyak obatnya, tapi kalau sakit hati apa obatnya???? Percaya Yesus selalu. amin

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

GOD's LOVE

herry_mohede's picture

Hai... Teman Tuhan pernah berfirman DIA tidak memandang rupa kita, tetapi hati kita yang lebih penting...!!! Dan ingat ketika Tuhan sedang memakai Orang... Tidak ada satupun yang dapat menghalau orang tersebut.. Lagipula Tuhan bekerja diluar pemikiran MANUSIA... Apa yang dipandang BAIK oleh manusia BELUM TENTU dipandang BAIK oleh TUHAN YESUS KRISTUS.... Jadi Tetap SEMANGAT yach DEDY... By. Herry Mohede™

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

nah ini dia master anak2 remaja

Dedy Yanuar's picture

hi....

gak sekalian tulis blog aja ko Herry....

akhirnya anak gereja ada yg nongol juga disini hehehe....

ayo gabung aja ko....

ajak juga ci Hindri dan anak2 remaja gereja kita lainnya.... hehehe

kan ko Herry orangnya paling pinter kalau ngajak orang....

ko Herry, aku tunggu keikutsertaanmu disini....

udah dulu ah....

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

@Dedy: Sayangku engkau begitu sempurna...

anita utami's picture

Dear Dedy..
aku salah satu penggemarnya Andra, dan ketika membaca ceritamu aku langsung teringat sama lagunya Andra yang berjudul 'Sempurna'...

Nah Dedy kalau kamu ada waktu coba deh resapi liriknya baik-baik,
lagu itu mengajarkanku tentang apa itu artinya sempurna,

sempurna itu tidak melulu tak bercacat; lagipula apa sih definisi cacat? Bukankah itu hanya standard yang dibuat manusia; standard yang sangat sangat sangat mudah dipatahkan :)

Katanya Andra
Kau begitu sempurna
di mataku kau begitu indah

Nah,
bayangkan deh BAPA di surga menyayikannya buatmu
ada lagunya juga lho

Hidupmu berharga bagi ALLAH
tiada yang tak berkenan di hadapanNYA
DIA ciptakan kau sturut gambarNYA
sungguh terlalu indah kau bagi DIA

Keep that spirit
^_^

GBU

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

wah2 selamat datang

Dedy Yanuar's picture

selamat datang di KDM (Kuburan Dunia Maya) yg masuk kesini kalau bukan penjaga kuburan, ya pengunjung kuburan. ha4x.

gak tahu belakangan ini nih sabda space teens sepinya bukan main, sampai saya sebut KDM. ya cacat ngk masalah bagiku, malahan itu adalah kasih karunia bagiku. mungkin kamu anggap aku orang gila/aneh, tapi yg aku tahu aku punya teman yg cacat juga. ya di fisik kami kalah, tapi kalau urasan dengan Tuhan, kami tidak kalah. belajarlah kepada orang cacat, karena mereka mempunyai cita2 yg lebih tinggi dari manusia normal. kalau manusia normal cuma sekolah sampai SMA, maka kami akan berusaha sampai S1. :)

kami tidak mengandalkan kekuatan kami. kami hanya berserah penuh kepada Tuhan, ya kami sadar bahwa banyak hal yg tak dapat kami lakukan. tapi kami melakukan apa yg bisa kami lakukan. karena sedikit yg bisa kami lakukan maka kami lebih serius dalam berbuat sesuatu :)

Aku pribadi sangat bangga sama teman2 ku yg cacat, mereka sering menghiburku. ya meskipun kami cacat, tapi kami semua tidak mau menjadi cacat dalam roh :)

HALELUYA

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

@Dedy: unik....

anita's picture

Ded

jangan sebut cacat dong ^_^

Kamu hanya diciptakan berbeda dari yang lain;

Limited edition banyak dicari dan harganya lebih mahal lho...

Pakai kata lain deh, karena kamu memang istimewa ^_^

GBU

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Anda lebih sempurna dari

Geadley Lian's picture

Anda lebih sempurna dari org yg ngak cacat,pada pendapat gue.Karena kamu lebih

dikasihi Tuhan,bbanding org yg normal tapi suka ambil ksempatan.Percayalah

anda begitu berharga bagaikan emas.

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Geadley

:D

Nael's picture

ya,tetep semangat.. setiap orang di mata Tuhan itu istimewa dan memiliki rancangan masing-masing yang berbedan dan yang sudah Tuhan ciptakan dengan sempurna.Amin

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Disclaimer | Situs ini dibuat oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) © 2008-2024 | Buku Tamu | E-mail: webmastersabda.org
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran