Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDA Space Teens
Paskah: Anugerah Keselamatan yang Diberikan Kepada Kita
Jumat Agung dan Paskah adalah hari istimewa bagi setiap orang percaya. Pada hari Jumat Agung, kita mengingat kasih Allah dinyatakan bagi kita semua karena Ia merelakan anak-Nya yang tunggal, yaitu Tuhan Yesus, yang telah mati di kayu salib untuk menebus dosa kita semua. Sedangkan, Paskah merupakan hari kemenangan yang patut kita rayakan karena Tuhan Yesus sudah bangkit dari kematian, Ia hidup. Allah sudah merencanakan keselamatan kita, kita dapat melihatnya di dalam Matius 20:28, "Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang." Tuhan Yesus telah menyelesaikan misi-Nya. Keselamatan sudah ditawarkan, apakah teman-teman mau menerimanya? Dan, kalau teman-teman sudah menerima anugerah keselamatan itu, teman-teman mau memberitakan anugerah itu juga 'kan?
Kebangkitan Tuhan kita, Yesus Kristus, membawa kemenangan dalam kehidupan kita.
Kami juga punya bahan-bahan Paskah yang lengkap buat teman-teman yang ingin mendapatkan bahan-bahan paskah.
Pusat berbagai bahan Paskah: Situs Paskah Indonesia
Referensi tepercaya seputar bahan Paskah: Paskah.co
Video Paskah: YouTube Paskah
Komunitas khusus Paskah: Facebook Paskah
- admin's blog
- Login to post comments
- 2291 reads