Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDA Space Teens

Remaja Kristen

admin's picture

*Ditulis oleh: Maskunarti Wahyu B.*

Hai Sobat Teens :D

Shalom,,,saya Maskunarti hadir menyapa kalian para sobat Teens. :) Tahukah kalian bahwa tiap-tiap kita pasti pernah mengalami yang namanya masa Remaja. Lalu...apa sih arti dari remaja itu sendiri...? ini ada penjelasan dari seorang pakar tentang remaja,remaja merupakan waktu manusia berumur belasan tahun. ... Remaja juga berasal dari kata latin adolensence yang berarti tumbuh atau tumbuh menjadi dewasa. Istilah adolensence mempunyai arti yang lebih luas lagi yang mencakup kematangan mental, emosional, sosial, dan fisik (Hurlock, 1992).

Nah...pada kesempatan kali ini saya akan bercerita singkat pada sobat Teens tentang masa remajaku. Aku bersyukur kepada Tuhan Yesus karena aku boleh lahir dalam sebuah keluarga yang merawat aku dengan baik. Sekalipun kondisi kepercayaan orang tuaku berbeda, namun hal tersebut tidak mengurangi kebahagiaan masa remajaku :). Banyak perubahan saat aku memasuki masa remaja, aku sudah tak lagi anak-anak namun aku juga belum dewasa hihihi.....aah itu lah masa-masa peralihan dalam hidup. Sebagai remaja Kristen aku harus bisa menjadi contoh dalam pergaulanku, karena seperti ada tertulis .....pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik (1 Korintus 15:33). Dimasa remajaku ini aku justru menjadi pribadi yang boleh lahir baru, aku mengenal Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat pribadiku. Aku bersyukur karena saat mengikuti persekutuan remaja dari komunitas tersebut aku boleh ditolong dan dibangun dalam iman,relasi pada Tuhan dan sesama. Kiranya aku dan kamu bisa menjadi remaja-remaja Kristen yang bisa menjadi terang dan garam dalam pergaulan kita. Seperti dikatakan oleh Amsal : Didiklah orang muda menurut jalan yang patut baginya, maka pada masa tuanya pun ia tidak akan menyimpang dari pada jalan itu (Amsal 22:6).

Ayooo....kita jadi remaja-remaja Kristen yang siap untuk dididik hidup menurut jalan Tuhan. Tuhan memberkati :)

Tanggapan

Steven Paembonan's picture

Pengalaman yang sangat luar biasa. Melalui artikel ini saya sebagai remaja Kristen sangat terberkati. Walaupun orang tua berbeda kepercayaan tetapi tetap semangat dalam menjalani kehidupan, bahkan pada masa remaja boleh lahir baru dan mengenal Kristus sebagai Tuhan dan juru selamat. Seperti Firman Tuhan dalam  I Timotius 4:12 yang berbunyi "Jangan seorangpun menganggap engkau rendah karena engkau muda. Jadilah teladan bagi orang-orang percaya, dalam perkataanmu, dalam tingkah lakumu, dalam kasihmu, dalam kesetiaanmu dan dalam kesucianmu". Kiranya kita bisa menjadi remaja-remaja yang dapat menjadi teladan bagi orang lain dalam segala aspek kehidupan kita. Tuhan Yesus memberkati.Innocent

<- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Disclaimer | Situs ini dibuat oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) © 2008-2025 | Buku Tamu | E-mail: webmastersabda.org
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran